Coway Tunjuk Flux Creative Universe untuk Kerjakan Campaign Nasionalnya


Coway Appoints Flux Creative Universe to Work on National Campaign
07.09.2022

JAKARTA, investor.id - Flux Creative Universe (FCU) digandeng sebuah perusahaan produsen pemurni udara dan air asal Korea Selatan Coway Indonesia untuk mengerjakan campaign nasionalnya tentang jasa pelayanan Coway Lady atau yang disebut Cody.

Setelah berhasil memenangkan proses seleksi yang ketat, Coway mempercayai FCU untuk melakukan campaign jasa Cody kepada seluruh masyarakat melalui “TVC Cody Branding”.

“Dalam campaign ini kami ingin menjangkau lebih banyak orang yang belum mengetahui layanan Coway yaitu Cody atau Coway Lady. Cody’s Heart Service merupakan salah satu bentuk layanan sanitas yang disertai secara bundle pada saat pembelian barang. Cody sendiri telah menjalani pelatihan profesional dan di jadwalkan mengunjungi klien Coway setiap dua bulan sekali untuk melakukan maintenance,” ucap Tiger Hong selaku President Director Coway Indonesia, sebagaimana dikutip dari siaran pers yang diterima, Rabu (24/8).

Dalam keterangannya, Tiger Hong turut menambahkan bahwa terpilihnya FCU dalam project ini karena ia percaya terhadap kreativitas FCU yang tidak terbatas. Ia menambahkan, FCU telah berhasil menghadirkan ide konsep TVC Cody yang benar-benar inovatif yang sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan oleh Coway.

Menangkap pesan yang ingin di sampaikan klien, FCU sebagai perusahaan creative advertising agency yang dipercayai Coway untuk membuat video commercial, menunjuk salah satu entitas di bawahnya yaitu The Curious untuk menggarap project tersebut.

Mengusung tema Harmoni Dari Hati, The Curious yang di gawangi oleh Fadli Wahyudi menyatukan indahnya harmoni dengan unsur teatrikal yang apik dan menarik. Pemilihan latar musik yang diambil langsung dari dialog antara Cody dan talent bertujuan untuk menyampaikan bahwa setiap pelayanan yang dihadirkan Cody memiliki flow yang jelas seperti alunan musik.

“Kami memilih untuk menjadikan dialog sebagai latar musik dikarenakan mengusung konsep bahwa pelayanan yang diberikan Cody dapat diterima dengan baik oleh customer seakan-akan seperti sedang mendengarkan sebuah lagu” jelas Fadli selaku orang di balik The Currious.

Selain itu, pemilihan lagu yang unik juga dapat meningkatkan rasa ingin tahu audience terhadap apa yang ingin disampaikan dalam iklan tersebut. Secara tidak langsung, musik dapat menjadi salah satu faktor pendukung yang bisa membuat audience melihat iklan secara keseluruhan sehingga campaign yang ingin disampaikan dapat ter-deliver secara utuh.

Melalui penunjukan ini, FCU sebagai group holding dari 6 entitas di bawahnya telah membuktikan komitmennya untuk turut andil dalam proses bisnis setiap entitasnya.

 

Artikel ini telah dipublikasi oleh Investor


MORE NEWS


06.05.2021

Coway Indonesia Luncurkan Produk Pemurni Air Neo Plus CHP-264L


Coway Indonesia Launches Neo Plus CHP-264L Water Purifier Product this April 2021 with Baim Wong and Media
06.05.2021

Pentingnya Menjaga Sirkulasi Udara di Dalam Ruangan dengan Coway Air Purifier


The Importance of Maintaining Indoor Air Circulation with a Coway Air Purifier